Thursday, October 19, 2017

Peneliti Jepang Kembangkan Obat Kanker Murah Dari Telur Ayam

Di masa depan, mengonsumsi obat kanker mungkin sesederhana 'makan' telur ayam.
Agen Poker OnlineJakarta - Selain enak dan bernutrisi, telur ayam ternyata juga bisa dimanfaatkan untuk membuat obat kanker. Sekelompok peneliti dari National Institute of Advanced Industrial Science and Technology, National Agriculture and Food Research Organization, dan Cosmo Bio mengembangkan obat kanker dari telur ayam agar harganya bisa lebih murah.

Dengan modifikasi genetik ayam dirancang oleh peneliti untuk menghasilkan telur yang mengandung protein bernama interferon beta. Protein tersebut digunakan untuk berbagai penyakit mulai dari multiple sclerosis (MS) hingga kanker dan harga normalnya cukup mahal sekitar Rp 4-13,5 juta untuk satu mikrogram.

Sementara itu satu dosis obat MS contohnya bisa mengandung 30 mikrogram interferon beta. Menurut Mika Kitahara bila teknologi ini berhasil maka di masa depan harga obat kanker dapat berkurang hingga 90 persen.

Profesor Helen Sang dari Roslin Institute, University of Edinburgh, berkomentar apa yang perlu dilakukan berikutnya adalah membuktikan bahwa protein dari telur ayam tersebut memiliki kualitas yang sama dengan protein yang sudah teruji.

"Anda arus menunjukkan bahwa obat dari telur ayam itu benar-benar sama dengan obat lainnya yang sudah menjalani uji klinis," kaa Prof Helen seperti dikutip dari CNN, Kamis (19/10/2017).

"Kalau memang sama maka akan ada kemajuan yang sangat pesat," lanjutnya.

Sebelum menggunakan telur ayam, para peneliti dalam studi lainnya diketahui sempat menggunakan bakteri dan sel telur hamster. Namun hasilnya tidak memuaskan karena jumlah protein interferon beta yang dihasilkan hanya sedikit. - Agen Capsa Online
Load disqus comments

0 comments